09 April 2012

Brownies Ketan Hitam


Saya suka dan puas dengan hasil ini... cantik bentuknya, ringan kuenya dan ga seret . Saya pake resep andalan Ny. Liem

Brownies Kukus Ketan Hitam
Sumber : Buku Cake & Brownies Kukus Fantasi Ny Liem

Bahan  A :
350 gr telur (kurang lebih 8 butir) --> saya pake 9 butir sebab telurnya ukuran kecil
250 gr gula pasir
14 gr cake elmusfier
1/4 sdt vanila cream --> saya pake vanila bubuk
1/4 sdt potasium sorbet --> ga pake

Bahan B (campur lalu ayak) :
275 gr tepung ketan hitam -- >saya gunakan 250gr 
20 gr tepung all purpose --> 45gr terigu
20 gr dark chocolate bubuk
1/2 sdt baking powder

Bahan C :
175 ml santan
175 gr mentega --> saya lelehkan

Bahan D :
Topping saya gunakan topping icing sugar Warna merah, putih, biru, orange.

Cara Membuat :
1. Kocok bahan A hingga mengembang dan berwarna putih.
2. Masukan bahan B, kocok hingga rata.
3. Tambahkan bahan C, kocok lagi hingga rata.
4. Masukan ke loyang yang sudah di olesi mentega. --> saya gunakan loyang tulban 22x7cm
dan loyang ukuran kecil. Menjadi 2 loyang
5. Kukus selama 25 menit. --> gunakan tes tusuk untuk melihat kematangan.
Jika tutup panci kukusan tidak berbentuk kerucut gunakan serbet/ alumunium foil.
6. Setelah dingin kuenya beri topping icing sugar (optional) mau polos aja kuenya juga ga masalah. Ini supaya penampakan kuenya cantik saya beri topping icing sugar. Sebab masih ada sisa icing untuk cookies hias, saya gunakanlah biar ga mubazir :) setelah browketem ini dingin, beri topping icing sugar lalu panggang sebentar sekitar 10menit dengan suhu 100C. Gunanya di panggang ini putih telur dari icing sugar ini belum matang sempurna, untuk itu lah perlu di panggang sebentar. 





No comments:

comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Pin It button on image hover