Pages

11 November 2011

Roti Manis

Dalam rangka meriahkan Let's Baking Together ke 10 dengan tema Roti Manis. Mariii buaat rotiii hehehehe senang deh,hasil rotinya empuk. Tidak mengecewakan. ^_^
Roti Manis 
Sumber : Bogasari

Bahan :
800 gr Trigu Cakra
200 gr Trigu Segita Biru
30 gr ragi instant
450 gr air dingin
220 gr gula pasir
15 gr garam
60 gr susu bubuk
180 gr margarine
3 gr Bread Improver
30 gr kuning telur
100 gr telur utuh

Bahan Isi Coklat :
sumber : Ny Liem
10 gr coklat bubuk
15 gr susu bubuk
50 gr gula bubuk
50 gr margarine
1/2 sdt vanila bubuk

Bahan Isi Susu:
sumber : Ny Liem
25 gr susu bubuk
50 gr gula bubuk
50 gr margarine
1/2 sdt vanila bubuk

Bahan Butter Cream:
sumber : Tiwi
Butter cream siap pakai
Cerry manis secukupnya

Bahan Olesan :
1 telur utuh
Susu evaporate 1-2sdm

Cara Membuat :
1. Campur semua bahan kering, Masukan telur dan air, aduk hingga adonan menyatu.
2. Masukan margarine dan garam, uleni hingga kalis elastis.
3. Bulatkan kemudian istirahatkan selama 20 menit.
4. Bagi adonan dengan berat timbangan kurang lebih 15 gram (untuk roti unyil) 35-40gr untuk roti biasa. Bulatkan lalu diamkan lagi selama 15 menit.
5. Buang gasnya, bentuk dan isi sesuai selera. Susun di loyang yang sudah diolesi mentega.
6. Istirahatkan selama 45 menit atau hingga adonan cukup mengembang. Olesi dengan bahan olesan pada menit ke 30.
7. Panggang dengan suhu 190C selama 10-15 menit. Atau hingga matang.
8. Olesi dengan margarine tipis-tipis supaya terlihat mengkilat rotinya :)




1 comment:

  1. Nice article, very helpfull & usefull. Dan untuk anda yang ingin tips memilih, merawat dan memperbaiki mesin roti / mesin bakery. klik aja di FIKRI TEKNIK ditunggu blogwalking nya yach. good luck & keep blogging.

    ReplyDelete